IPS kelas 1 SD - Pentingnya Menjaga Kebersihan Rumah
IPS kelas 1 SD - Pentingnya Menjaga Kebersihan Rumah
FunStudy
Pilihlah 1 jawaban yang paling tepat ya. Jangan lupa sebelumnya, baca Bismillaahirrohmaanirrohiim :D
Manusia menginginkan hidupnya bersih supaya ...
- aman
- nyaman
- sehat
Salah satu kegiatan yang dilakukan untuk membersihkan rumah adalah ...
- mengepel lantai
- menonton televisi
- mencuci baju
Membersihkan rumah merupakan kegiatan yang harus dilakukan oleh ...
- pembantu
- setiap anggota keluarga
- ibu
Pohon yang terlalu rimbun harus dipangkas supaya ...
- tidak mengotori halaman rumah
- rumah menjadi terang dan tidak lembab
- tidak banyak ulat
Rumah adalah tempat tinggal ...
- hewan
- manusia
- tumbuhan
Ruang atau kamar dibatasi oleh ...
- bambu
- dinding
- batu
Tempat buang air besar merupakan kegunaan dari ...
- gudang
- dapur
- toilet
Fungsi ruang keluarga yang utama adalah
- tidur
- kumpul keluarga
- menonton televisi
Tempat memasak adalah kegunaan dari ...
- dapur
- teras
- garasi
Kegiatan belajar seharusnya dilakukan di ...
- ruang tamu
- ruang belajar
- ruang keluarga
Gudang adalah tempat untuk ...
- menyimpan barang
- buang air besar
- menerima tamu
Jendela dibuka pada pagi hari supaya ...
- orang bisa masuk
- udara segar bisa masuk
- binatang bisa masuk
Membersihkan rumah merupakan tugas dari ...
- penghuni rumah
- anak - anak
- orang tua
Membuang sampah sebaiknya di ...
- jalan
- selokan
- tempat sampah
Selokan tersumbat mengakibatkan ...
- banjir
- air lancar
- tanah longsor
Air yang bersih adalah air yang ...
- keruh
- jernih
- berbau
Kebersihan pangkal ...
- kemiskinan
- kekayaan
- kesehatan
Ventilasi berguna untuk ...
- pertukaran udara
- pintu rumah
- hiasan rumah
Halaman yang banyak tanamannya membuat ...
- udara panas
- udara pengap
- udara sejuk
Kamar mandi yang sehat adalah ...
- berbau busuk
- lantainya kering
- lantainya basah dan licin
Saluran air yang mampet sebaiknya ...
- dibiarkan
- dibersihkan
- dikeringkan
Genting rumah terbuat dari kaca supaya ...
- rumah menjadi indah
- rumah mendapat cahaya
- rumah bergaya
Rumah tidak sehat bila ...
- tidak ada ventilasi
- lokasinya di kota besar
- kamarnya lebar dan besar
Lantai rumah dipasang ubin agar ...
- enak dipandang
- bisa duduk - duduk di lantai
- sehat dan bersih
Lubang kakus di rumah sebaiknya ...
- terbuka
- ditutup
- dibiarkan
0 comments:
Post a Comment